Rumus Persegi Panjang: Luas, Keliling dan Contoh Soal (Lengkap)

Ada banyak sekali rumus persegi panjang yang perlu Anda pelajari. Misalnya, rumus keliling dari persegi panjang yaitu (2 x p) + (2 x l), ada juga rumus untuk luas persegi panjang yaitu p x l. Setiap rumus ini memiliki aplikasi yang berbeda-beda sesuai dengan yang ditanyakan dalam soal.

Bangun datar seperti persegi panjang merupakan sebuah bangunan yang memiliki dua dimensi. Selain persegi panjang, ada contoh bangun datar lainnya seperti persegi, jajar genjang, lingkaran, dan sebagainya. Tentunya, setiap bangun datar memiliki rumus yang berbeda pula.

Mengenal Persegi Panjang Sebagai Bangun Datar

Sebelum membahas lebih lanjut mengenai rumus dalam persegi panjang. Ada baiknya Anda untuk mengenal dengan baik mengenai bangun persegi panjang itu sendiri.

Seperti yang Anda ketahui sebelumnya, persegi panjang merupakan bagian dari jenis bangun datar. Hal ini berarti persegi panjang hanya memiliki dua ukuran atau dua dimensi saja.

Ukuran atau dimensi yang dimaksud di sini adalah ukuran untuk panjang dan ukuran untuk lebar. Ukuran tersebut merupakan faktor atau aspek yang akan dihitung dalam rumus untuk persegi panjang.

Persegi panjang berbeda bentuk dan perhitungannya dengan bangun datar lain. Secara spesifik, persegi panjang merupakan bangun datar dengan empat segi siku-siku. Memiliki dua pasang sisi yang panjangnya sama dan juga sejajar.

Baca juga: KPK dan FPB: Definisi, Rumus Cara Mencari dan Contoh Soal (Lengkap)

Sifat-sifat dalam Persegi Panjang

Bentuk dari persegi panjang ini membuat kedua diagonalnya saling berpotongan sehingga persegi panjang memiliki sifat-sifat seperti di bawah ini:

  • Memiliki dua sumbu simetri jika dilipat.
  • Memiliki empat sudut dengan ukuran sama besar.
  • Memiliki garis diagonal yang sama panjang dan keduanya berpotongan di bagian tengah.
  • Sisi yang berhadapan pada persegi panjang merupakan sisi yang sama panjang.
  • Memiliki dua sumbu untuk simetri putar.

Sebelum mengetahui rumus pada persegi panjang, ada beberapa istilah yang harus Anda kenali terlebih dahulu. Sisi panjang pada persegi panjang merupakan ukuran panjang pada bangun datar. Sisi panjang ini diwakilkan dengan huruf p kecil.

Sedangkan, sisi pendek pada persegi panjang merupakan ukuran lebar. Ukuran lebar ini ada di dua sisi. Ukuran ini diwakilkan dengan penulisan huruf l kecil. Huruf-huruf ini biasanya digunakan pada penulisan rumus-rumus termasuk persegi panjang. Termasuk yang akan dibahas di bawah ini.

Baca juga: Tabel Perkalian 1 Sampai 10, 1-100 Warna - Warni (Lengkap)

Rumus Persegi Panjang yang Perlu Diketahui

Seperti yang Anda ketahui sebelumnya, persegi panjang memiliki rumus untuk mengukur keliling persegi panjang dan juga luasnya. Umumnya, sebuah bangun datar memang hanya memiliki dua rumus ini saja.

Kedua rumus ini memiliki tujuan untuk mencari ukuran yang berbeda. Namun, aspek yang dilibatkannya tetap sama, yaitu sisi panjang maupun sisi pendek pada persegi panjang. Sebenarnya cara pengaplikasiannya cukup mudah, jika Anda sudah memahami rumusnya.

Pada pembahasan berikut akan dibahas satu per satu rumus pada persegi panjang ini. Kemudian, akan disertakan juga contoh soal dari setiap rumus. Jadi, Anda akan lebih mudah memahami dan aplikasinya pada soal begitu juga cara menyelesaikan rumus tersebut.

Rumus Luas Persegi Panjang

Rumus pertama yang akan dibahas adalah rumus mencari luas persegi panjang. Seperti nama rumusnya, rumus luas pada persegi panjang ini bertujuan untuk mencari luas di dalam ruang persegi panjang. Pada bagian ini akan dilibatkan kedua sisi dari persegi panjang.

Rumus luas dari persegi panjang dituliskan dalam bentuk sebagai berikut :

  • Luas Persegi Panjang (L.pj) = sisi x sisi
  • Luas Persegi Panjang (L.pj) = panjang (p) x lebar (l)
  • Luas Persegi Panjang (L.pj) = p x l

Melalui rumus untuk menghitung luas persegi panjang di atas, ternyata Anda bisa membuat beberapa rumus turunan. Terutama untuk mencari panjang dan lebar dari persegi panjang dalam penulisan rumusnya adalah sebagai berikut.

Mencari panjang persegi panjang dengan luas dan lebar persegi panjang sudah diketahui :

Panjang Persegi Panjang (p)= Luas Persegi Panjang (L.pj) / Lebar persegi panjang (l)

P = L.pj / l

Mencari lebar persegi panjang dengan luas dan panjang persegi panjang sudah diketahui :

Lebar persegi panjang (l) = Luas Persegi Panjang (L.pj) / Panjang Persegi Panjang (p)

l = L.pj / p

Rumus Keliling Persegi Panjang

Rumus dari keliling persegi panjang memiliki tujuan untuk mengetahui jumlah dari semua sisi yang dimiliki oleh persegi panjang tersebut. Jadi, fokus dari rumus ini adalah menjumlahkan sisi yang ada sehingga menghasilkan keliling persegi panjang.

Dalam penulisannya, rumus keliling dari persegi panjang akan menjadi beberapa turunan sampai membentuk rumus yang utuh. Berikut adalah pembahasan dan rumus untuk menghitung ukuran keliling persegi panjang ini.

  • Keliling Persegi Panjang (K.pj) = Panjang (p) + Panjang (p) + lebar (l) + lebar (l)
  • Keliling Persegi Panjang (K.pj) = ( 2 x panjang (p) ) + ( 2 x lebar (l) )
  • Keliling Persegi Panjang (K.pj) = 2p + 2l

Jadi, bisa disimpulkan jika rumus dari keliling persegi panjang ini memiliki bentuk akhir

K.pj = 2p + 2l

Setelah Anda mengetahui dan memahami bagaimana rumus-rumus pada persegi panjang ini ditemukan, berikutnya akan dibahas mengenai contoh soal dari masing-masing rumus.

Baca juga: 1 Hektar Berapa Meter Persegi? Konversi Ha ke M dan Contoh Soal

Rumus Mencari Panjang Sisi Persegi Panjang

Untuk mencari panjang sisi persegi panjang dalam salah satu soal yang biasa muncul anda bisa menggunakan persamaan berikut:

Diketahui:

  • Luas pj= p x l 
  • P = Luas pj / l
  • Dengan, P adalah panjang l adalah lebar.

Contoh Soal:

Jika diketahui sebuah persegi panjang dengan luas persegi panjang adalah 108 cm2 dan lebarnya 9 cm. Maka berapa nilai panjangnya ?

Jawab:

L = 108 cm2

l  = 9 cm 

P = Luas pj / l

P = 108 / 9 Cm

P =  12 Cm

Jadi, panjang persegi panjang adalah 12 Cm

Rumus Persegi Panjang Lengkap

Seperti yang bisa anda pelajari dari rumus mencari panjang diatas, dapat ditarik kesimpulan bahwa terdapat beberapa turunan rumus yang saling berkaitan, diantaranya:

  • Rumus mencari luas persegi panjang.
  • Rumus mencari keliling persegi panjang.
  • Rumus mencari panjang serta lebar persegi panjang.
  • dan Rumus mencari panjang diagonal persegi panjang.

Untuk rumus lengkapnya bisa anda simak melalui tabel berikut:

Rumus Persamaan
Luas (L) L = p x l
Keliling (K) K = 2 x ( p + l )
Panjang (p) p = L ÷ l
p = (K ÷ 2) – l
Lebar (l) l = L ÷ p
l = (K ÷ 2) – p
Diagonal (d) d = √ (p2 + l2)

Contoh Soal Rumus Persegi Panjang

Setelah mengetahui rumus-rumus apa saja yang diterapkan pada persegi panjang, berikutnya akan dibahas bagaimana cara menerapkan rumus di atas di dalam contoh soal. Berikut adalah contoh soal dari masing-masing rumus yang Anda ketahui sebelumnya.

1. Contoh Soal Rumus Luas Persegi Panjang

Sebuah bangunan memiliki fondasi berbentuk persegi panjang dengan ukuran panjang 10 m dan lebarnya adalah 8 m. Maka, hitunglah luas dari fondasi bangunan yang berbentuk persegi panjang tersebut.

Diketahui:

  • Rumus Luas Persegi Panjang = p x l
  • Panjang (p) = 10 m
  • Lebar (l) = 8 m

Ditanyakan:

Luas dari fondasi bangunan dengan bentuk persegi panjang?

Jawab:

  • L.pj = p x l
  • L.pj = 10 m X 8 m
  • L.pj = 80 m

Jadi, luas dari fondasi bangunan dengan bentuk persegi panjang di atas adalah 80 m.

2. Contoh Soal Rumus Keliling Persegi Panjang

Sebuah bangunan memiliki fondasi berbentuk persegi panjang dengan panjang 15 m dan lebarnya adalah 10 m. Maka, hitunglah keliling dari fondasi bangunan yang berbentuk persegi panjang tersebut.

Diketahui:

  • Rumus Keliling Persegi Panjang (K.pj) = 2p + 2l
  • Panjang (p) = 15 m
  • Lebar (l) = 10 m

Ditanyakan:

Keliling dari pondasi bangunan dengan bentuk persegi panjang?

Jawab:

  • K.pj = 2p + 2l
  • K.pj = 2 (15 m) + 2 (10 m)
  • K.pj = 30 m + 20 m
  • K.pj = 50 m

Jadi, keliling dari fondasi bangunan dengan bentuk persegi panjang di atas adalah 80 m.

Itulah rumus persegi panjang mulai dari luas hingga kelilingnya yang paling umum dan wajib Anda ketahui. Begitu pula contoh soal pengaplikasian rumus-rumus yang sudah dibahas di dalamnya.

Mempelajari rumus dari persegi panjang tentu saja cukup penting. Karena, jenis bangun datar ini banyak diaplikasikan pada kehidupan sehari-hari.

Mas Akrom
Mas Akrom Seorang Kakak, Blogger, dan Sahabat yang Asyik untuk di Ajak Mabar.

Posting Komentar untuk "Rumus Persegi Panjang: Luas, Keliling dan Contoh Soal (Lengkap)"