7+ Cafe di Jakarta yang Bisa Jadi Pilihan Bersantai
Wisata menjadi hal penting untuk mendapatkan healing dan melepaskan penat dari banyaknya kegiatan yang ada. Namun, akan membutuhkan waktu yang cukup lama jika harus wisata ke berbagai macam tempat. Karena itu, orang memilih untuk refreshing sebentar di tempat yang memberikan suasana nyaman. Banyak yang menjadikan cafe di Jakarta sebagai pilihan juga.
Menggunakan cafe untuk bersantai atau mengerjakan tugas hingga ke pekerjaan sudah menjadi ciri khas dari orang Jakarta. Banyak yang menghabiskan waktunya seharian di dalam cafe. Apalagi jika sedang mempunyai banyak hal untuk dikerjakan. Suasana cafe yang nyaman jelas memberikan keseruan sendiri untuk Anda dalam berbagai kegiatan.
Pilihan Cafe di Jakarta yang Nyaman Bisa Jadi Pilihan Bersantai
Pencarian akan kenyamanan merupakan hal yang penting jika ingin bekerja dengan mudah juga. Anda tidak harus mencari tempat yang fancy dan mengharuskan Anda mengeluarkan banyak uang. Ada baiknya untuk menggunakan langkah mudah dengan memilih cafe yang sesuai. Dengan begitu, tidak akan kesulitan juga. Berikut ini berbagai macam pilihan cafe untuk Anda manfaatkan:
1. Goffee Jakarta
Cafe yang dapat Anda manfaatkan jauh lebih dulu adalah Goffee Jakarta. Banyak yang menyukai tempat ini karena menawarkan konsep yang modern dan pastinya indoor. Untuk lokasinya sendiri ada di Jalan Mangga Dua Raya no.43. Ada berbagai macam menu andalan di dalamnya. Hal ini yang membuat cafe menjadi terkenal dengan rasa kopi yang menarik juga.
Ada kopi rasa alpukat kemudian gula aren. Selain itu, ada kopi hitam biasa hingga ke royal regal. Beberapa orang juga suka memesan pandan latte dan earl grey. Jika dilihat secara keseluruhan, cafe ini adalah pilihan yang tepat untuk nongkrong. Apalagi harga yang ditawarkan untuk setiap makanan atau minuman ramah di kantong. Bahkan, ada pilihan untuk go food dari cafe sendiri.
2. Kedai Locale
Pilihan lainnya yang dapat Anda manfaatkan untuk kenyamanan sendiri adalah Kedai Locale. Banyak orang menyukai kedai ini karena konsep yang ditawarkan menarik. Sesuai dengan namanya yang sederhana, cafe ini memberikan kenyamanan karena ada pilihan outdoor juga. Jadi, tidak harus indoor jika Anda merasa lebih nyaman berada di luar. Lokasinya ada di Jl. Balai Pustaka no. 10.
Tentunya, konsep yang ditawarkan tidak akan lengkap tanpa kehadiran dari menu yang lezat juga. Ada banyak olahan makanan yang menarik perhatian karena khas Indonesia. Jadi, bukan pilihan seperti pasta atau sandwich yang ditawarkan, cafe justru memberikan pilihan untuk nasi goreng. Cafe ini juga buka dari hari Senin sampai dengan Minggu dengan jam buka dan tutup yang berbeda.
3. Cafe Batavia
Cafe yang satu ini banyak dianggap sebagai tempat makan enak karena berbagai macam penawaran yang diberikan juga. Cafe yang satu ini ada di Jalan Pintu Besar Utara no. 14, Pinangsia, Jakarta Barat. Banyak yang menyukai cafe ini karena mempunyai konsep tempat yang menyenangkan juga. Berbeda dengan yang lainnya, cafe di Jakarta ini justru menawarkan konsep klasik.
Walaupun menggunakan gaya kuno dalam membuat desain cafe, tetap terlihat mewah dan juga elegan. Selain itu, cafe ini juga banyak dikunjungi karena terkenal dari segi usia. Bangunannya sendiri sudah berusia lebih dari 200 tahun. Karena merupakan cafe mewah, Anda pasti sudah tahu juga harga yang diberikan. Jelas lebih tinggi daripada cafe biasanya.
Namun, semua pengeluaran tersebut sesuai dengan kenyamanan yang diberikan juga. Anda akan dilayani dengan baik dan secara prima. Semua pelayan sopan dan lembut kepada para pengunjung. Bahkan, Anda akan mendapatkan fasilitas live music yang memberikan kenyamanan juga. Bahkan, ada area khusus untuk perokok. Dengan begitu, lebih nyaman lagi di dalam cafe.
Baca juga:
- 8+ Cafe di Trawas yang Menawarkan Pesona Alam (+Instagrammable)
- Yuk, Intip Informasi Cafe Sawah yang Banyak Disukai
- 5+ Rekomendasi Café DI Semarang Untuk Nongkrong
4. Sky Garden Cafe
Ada tempat menarik lainnya yang tidak boleh dilewatkan jika membicarakan berkaitan dengan cafe di Jakarta. Tentunya, sky garden cafe menjadi pilihan yang tepat untuk dimanfaatkan. Sesuai dengan namanya, Anda akan mendapatkan view yang super bagus. Banyak yang datang ketika malam hari dan merasa frustasi dengan berbagai kegiatan yang ada.
Tentunya, Anda juga dapat melakukan hal yang sama jika merasa butuh healing dari view yang indah. Pastikan kalau Anda datang dari sore agar kebagian tempat. Cafe sangat ramai ketika malam hari. Hal ini dikarenakan suasana nyaman yang ditawarkan ketika sudah malam. Konsepnya cukup menarik karena Anda akan makan di atas puncak gedung. Akan panas jika datang siang hari.
Cafe ini memang terlihat berkelas dan juga cozy. Walaupun memberikan kesan tempat yang menarik dan dapat memberikan kenyamanan, harga makanan yang ditawarkan juga tidak mahal. Anda dapat memesan berbagai jenis menu makanan yang menarik atau mempunyai ciri khas Western sendiri. Ada banyak makanan yang dapat dipesan juga.
Ada pilihan untuk salad kemudian pasta dan juga cream soup. Tentunya, ada berbagai pilihan untuk kuliner tradisional yang dapat Anda pilih juga. Banyak yang memesan bakmi jawa kemudian sate ayam atau juga nasi goreng. Ketika malam hari, semua makanan ini sangat mendukung dengan suasana yang diberikan. Bahkan, banyak pasangan yang datang ke cafe ini juga.
5. The Cafe
Pilihan lain yang dapat Anda manfaatkan untuk cafe di Jakarta lainnya adalah The Cafe. Banyak yang menyukai tempat ini karena penawaran yang diberikan. Anda dapat mengunjungi cafe kapan saja selama 24 jam juga. Lokasinya ada di Jalan Asia Afrika, Gelora. Tempat ini banyak dimanfaatkan ketika lapar mendadak di tengah malam. Selain karena banyak menu, tempat juga sangat menarik.
Semua penataan meja dibuat luar biasa nyaman dengan prinsip mewah dan juga trendy. Anda juga akan mendapatkan pelayanan prima dengan memanfaatkan cafe ini sebagai pilihan. Ada berbagai macam makanan yang dapat Anda pesan seperti salmon. Ada juga lobster dan kepiting dan lainnya. Walaupun begitu, harga yang ditawarkan juga mahal karena dapat mencapai 350 ribu per orang.
6. Cafe Strawberry
Ingin tempat yang mengesankan dan terlihat manis? Anda dapat menjadikan cafe strawberry sebagai pilihan yang sesuai. Cafe ini banyak digunakan oleh pasangan muda untuk bercengkrama juga. Sesuai dengan namanya, semua menu yang ditawarkan mempunyai bahan dasar stroberi juga. Bahkan, untuk nasi goreng atau juga spaghetti. Semuanya dilengkapi dengan stroberi.
7. Shisha Cafe
Anda juga dapat memilih shisha cafe sebagai pilihan karena memang menarik. Cafe ini ada di Jalan Kemang Raya no. 10. Dinamakan Shisha karena aroma Shisha yang menyebar di seluruh ruangan. Kondisi ruangan yang cozy dan modern dengan makanan yang lezat dan berkelas.
Itulah beberapa pilihan cafe di Jakarta yang menarik perhatian banyak orang. Anda dapat memilih sendiri untuk cafe yang ingin dikunjungi ketika merasa bosan di rumah.
Posting Komentar untuk "7+ Cafe di Jakarta yang Bisa Jadi Pilihan Bersantai"