Tulisan Arab Bismillahirrahmanirrahim beserta Arti dan Hikmahnya

Lafadz bacaan Basmalah tentunya tidak terpisah dengan kehidupan umat muslim di dalam kesehariannya. Dengan demikian sudah menjadi kewajiban bagi kita umat muslim dalam mengetahui tulisan Arab Bismillahirrahmanirrahim. Oleh sebab itu, di  bawah ini kami jelaskan gambaran tulisan Arab bismillah beserta arti dan hikmahnya.

Langsung saja simak penjelasannya di bawah ini untuk mempelajari dan memahami bacaan Bismillah.

Tulisan Arab Bismillahirrahmanirrahim

Sebagaimana kita seorang muslim tentunya tidak akan terpisah dengan kalimat Bismillah dalam aktivitas. Namun tak sedikit juga yang masih belum mengenali tulisan Arab  Bismillah. 

Jika Anda sering membaca Al Quran tentu sudah pasti tahu bagaimana tulisan Arab lafadz Bismillahirrahmanirrahim ini. Nah daripada Anda masih penasaran dengan tulisan Arab Bismillahirrahmanirrahim yang benar dan tepat maka berikut ini tulisan yang bisa Anda ikuti:

Tulisan Bismillah tanpa Harakat

Umumnya dalam kitab biasanya kata bismillah ditulis tanpa harakat yang mana itu diantaranya:

بسم الله الرحمن الرحيم

Tulisan Lengkap yang Disertai Harakat

Jika Anda bingung membaca tulisan kalimat bismillah tanpa harakat tersebut berikut ini tulisan lengkap dan benarnya dengan harakat.

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْم

Tulisan latin Bismillah 

Tulisan latin lafadz bismillah ini bisa Anda gunakan untuk mempermudah Anda dalam membacanya jika belum bisa membaca huruf hijaiyah.

Dimana tulisan latin bismillah: bismillahirrahmanirrahim

Terjemahan Kata Bismillah

Kata bismillah memiliki Artinya:

"Dengan menyebut nama Allah Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang”.

Yang jika dirangkai arti sesuai kosakatanya maka memiliki arti:

  • Memiliki arti kata 'dengan'  :( بِـ )
  • Memiliki arti kata 'nama' :( اِسْمٌ )
  •  lafz al jalalah yakni Allah: ( اللهُ )
  • Ar-Rahman yang artinya Maha Pengasih: ( الرَّحْمَنُ )
  • Ar-Rahim yang memiliki arti Penyayang, pemilik rahmat yang berkesinambungan ( الرَّحِيْمُ )

Demikianlah indahnya terjemahan ucapan kata bismillah.  Dengan ini tentunya harus mulai terbaik untuk mengucapkan kalimat tersebut saat akan memulai aktivitas baik sebagaimana ajaran Rasulullah.

Hukum Membaca Kalimat Bismillah

Dalam membaca kalimat basmallah pada dasarnya terdapat sejumlah  hukum sesuai untuk apa bacaan tersebut, antaranya:

1. Hukum Wajib

Kata Basmalah dapat menjadi wajib hukumnya sebelum Anda membaca surah al-fatihah. Sebagai menurutkan pada imam Syafi'i.

Terutama dalam bacaan Al Fatihah di waktu shalat. Tanpa membaca lafadz Basmalah maka bacaan tersebut tidak akan sempurna bahkan jatuhnya akan tidak sah.

2. Hukum Haram

Berbanding terbalik dengan hukum wajib. Lafadz Basmalah pun dapat dihukumi haram yakni di mana Anda membaca awal surat at-taubah.

Bukan bacaan masalahnya yang haram tetapi saat Anda membaca surah Al Quran pada surat at-taubah bacaan bismillah tersebut dilarang.

Hal Ini dijelaskan juga oleh Ibnu Hajar yang mana bacaan Basmalah dapat dihukumi haram di awal surah at-taubah sebab dapat mengubah sejarah turunnya ayat surat at-taubah disebut juga dengan surat Al-Baro'ah. 

Namun dalam pertengahan Surah At Taubah bacaan bismillah diperbolehkan.

3. Hukum Sunnah

Bacaan Basmalah dapat dihukumi sunnah. Artinya saat Anda melakukannya, maka Anda akan mendapatkan pahala, tidak dilakukan pun Anda tidak akan berdosa.

Bacaan Basmalah dihukumi sunnah jika Anda membaca awal surat dalam Al Quran selain Surah al-fatihah dan Al-Bara'ah (At Taubah).

4. Hukum Bebas

Terakhir bacaan Basmalah dapat dihukumi bebas, di mana Anda membaca pertengahan surat Al-Baro'ah atau At-Taubah.

5. Hukum Makruh

Bacaan Basmalah dapat dihukum makruh yang artinya jika dilakukan mendapatkan pahala, atau singkatnya kebalikan hukum sunnah.

Dihukumi makruh jika Anda membaca basmalah dalam melakukan suatu hal yang dimaksudkan atau bahkan tindakan haram.

Nah itulah beberapa hukum bacaan Basmalah.  Dengan mengenali dan mempelajari hukum-hukum bacaan tulisan arab bismillahirrahmanirrahim  Anda bisa menempatkan bacaan tersebut di tempat yang tepat agar dapat menghindari dosa dan meraih ganjaran pahala.

Baca juga:

Hikmah Membaca Basmallah

Dibalik hukum-hukum bacaan Basmalah, Adapun sejarah dari ajaran umat muslim yang mengharuskan untuk membaca basmalah Hal ini tertuang pada ayat-ayat suci Alquran.

Bacaan Basmalah sendiri merupakan perintah dan ajaran dari Allah subhanahu wa ta'ala kepada para nabi dan rasulnya. 

Hal ini bisa Anda lihat pada berbagai peristiwa yang ada di dalam Alquran contohnya pada surat hud ayat 41 yang berbunyi

وَقَالَ ارْكَبُوا فِيهَا بِسْمِ اللَّهِ مَجْرَاهَا وَمُرْسَاهَا  إِنَّ رَبِّي لَغَفُورٌ رَحِيمٌ

 Artinya “Dan Nuh berkata: “Naiklah kamu sekalian ke dalamnya dengan menyebut nama Allah di waktu berlayar dan berlabuhnya.” Sesungguhnya Rabb-ku benar-benar Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.”

Selain dari itu Allah juga memerintahkan kepada Nabi Muhammad Shallallahu Alaihi Wasallam saat nabi menerima wahyu di Gua Hira untuk pertama kalinya. 

Di mana Ini Bisa Anda lihat pada surat al-alaq ayat 1 yang berbunyi:

اقْرَأْ بِاسْمِ رَبِّكَ الَّذِي خَلَقَ

Artinya “Bacalah dengan (menyebut) nama Rabbmu yang Menciptakan.” 

Atau dalam firman Allah Subhanahu Wa Ta'ala dalam surah An- Naml ayat 30, Allah SWT juga berfirman :

إِنَّهُ مِنْ سُلَيْمَانَ وَإِنَّهُ بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمنِ الرَّحِيمِ

Artinya:

“Sesungguhnya surat itu dari Sulaiman, dan sesungguhnya (isi)nya: “Dengan menyebut nama Allah yang Maha Pemurah lagi Maha Penyayang.”

Dengan firman firman Allah Subhanahu Wa Ta'ala di atas tentu menjadi sebuah cerminan untuk kita sebagai umat muslim dalam membiasakan bacaan Basmalah. 

Bahkan bacaan Basmalah sangat dahsyat dalam keutamaan-keutamaannya.

Keutamaan Baca Basmalah

Bacaan Basmalah memiliki tiga keutamaan. Hal ini sesuai dengan artikel yang diterbitkan islampos.com. di mana 3 keutamaan tersebut antaranya:

1. Terjaga dari Setan

Bacaan Basmalah yang memiliki arti Dengan menyebut nama Allah ini untuk mengingatkan kita kepada Allah Subhanahu Wa Ta'ala.

Dengan mengingat Allah maka tidak akan ada setan yang berani mendekati diri kita.

Tidak akan ada tempat beristirahat dan makan bagi setan sebab setan tidak akan memasuki rumah yang mana penghuninya selalu mengingat Allah Subhanahu Wa Ta'ala.

2. Memperoleh Keberkahan

Di saat Anda senantiasa membaca basmalah terlebih dalam melakukan suatu kegiatan yang berpahala Maka insya Allah akan diberkahi Allah.

Nilai kebaikan dalam kegiatan tersebut akan Tertanam Dan di akhirat kelak Anda bisa mendapatkan ganjaran pahalanya.

Bacaan Basmalah sendiri mengingatkan kita kepada Allah Subhanahu Wa Ta'ala. Dengan kita yang senantiasa mengingat Allah maka nilai kebaikan dan keberkahan akan terlimpahkan.

3. Terhindar dari Jin

Akan terhindar dari godaan setan Anda pun dengan membaca basmalah dapat terhindar atau terlepas dari jin.

Hal ini sesuai dengan sabda Rasulullah Saw yang berbunyi:

“Penghalang antara mata jin dan aurat Bani Adam, apabila salah seorang dari mereka melepas pakaiannya, adalah dengan membaca Bismillah.”.

Yang kita tahu bahwa lafadz bacaan Basmalah penuh dengan keberkahan dan rahmat Allah Subhanahu Wa Ta'ala. Lalui bacaan Basmalah Insya Allah Anda akan terhindar dari ragam godaan masalah.

Nah setidaknya itulah 3 keutamaan dalam membaca lafadz basmalah. Dengan mengetahui keutamaan-keutamaan tersebut, Diharapkan Anda selalu senantiasa membaca basmalah dalam hal-hal kebaikan.

Nah demikianlah artikel tentang tulisan Arab bismillahirrahmanirrahim. Semoga dengan ini Anda semakin dekat dengan kebaikan.

Mas Akrom
Mas Akrom Seorang Kakak, Blogger, dan Sahabat yang Asyik untuk di Ajak Mabar.

Posting Komentar untuk "Tulisan Arab Bismillahirrahmanirrahim beserta Arti dan Hikmahnya"