Pengertian Guru Penggerak, Kriteria dan Tujuan Programnya
Anda mungkin pernah mendengar mengenai program guru penggerak dalam beberapa acara pendidikan. Namun, tidak benar-benar tahu dan memahami pengertian guru penggerak. Apalagi, mengenai kriteria sampai tujuan dari program ini sendiri.
Dalam menciptakan generasi yang baik untuk masa depan, bisa dipastikan dibutuhkan juga sistem pendidikan yang baik dan pembelajaran yang baik. Pendidikan itu diberikan oleh guru-guru yang kualitasnya harus selalu dikembangkan.
Karena itulah, dibangun dan dikembangkan program guru penggerak untuk memilih guru-guru terbaik. Guru-guru ini tidak hanya baik secara kualitas. Namun mampu menjadi penggerak dan meningkatkan kualitas pendidikan di sekolahnya.
Pengertian Guru Penggerak
Istilah guru penggerak memang sudah cukup familiar, namun masih ada orang yang belum terlalu paham mengenai arti dan pengertiannya. Guru penggerak adalah sosok guru yang akan menjadi pemimpin dalam proses belajar mengajar yang dilakukan di sekolah.
Guru ini akan menjadi pionir aktif dan proaktif yang memajukan pendidikan sekolah. Mulai dari membantu pertumbuhan dan perkembangan siswa. Sampai dengan memberikan motivasi pada guru lain agar menerapkan pendekatan belajar dan meningkatkan keterampilan mengajar.
Bisa dikatakan, bahwa guru penggerak merupakan agen perubahan di dalam sistem belajar dan ekosistem sekolah. Sehingga, kualitas pendidikan di sekolah dan pendidikan keseluruhan di Indonesia bisa meningkat. Serta mewujudkan siswa pancasila yang paling ideal.
Kriteria Guru Penggerak
Tidak semua guru ideal menjadi seorang guru penggerak. Tentu, ada beberapa kriteria yang diinginkan dan perlu dipenuhi oleh seorang guru. Berikut adalah beberapa kriteria yang perlu dipenuhi. Secara umum maupun secara kompetensi dari guru itu sendiri :
Kriteria Secara Umum
Pertama ada kriteria umum yang harus dipenuhi oleh para guru yang ingin mengikuti program ini. Kriteria tersebut sebagai berikut:
- Berstatus sebagai guru di berbagai jenjang pendidikan formal dan memiliki surat izin mengajar.
- Kepala sekolah di berbagai jenjang pendidikan formal dan belum memiliki nomor registrasi kepala sekolah.
- Sudah memiliki profil guru di Sistem Informasi Data Pokok Pendidikan atau Dapodik.
- Pendidikan minimal S1 atau setara.
- Sudah berpengalaman mengajar setidaknya 5 tahun.
- Usia maksimal 50 tahun melakukan pendaftaran.
Kriteria Secara Kompetensi
Sebagai pionir dan penggerak pendidikan tentu saja seorang guru harus memiliki kompetensi tertentu. Berikut adalah kriteria secara kompetensi yang harus dipenuhi daftar yang ingin mendaftar program ini:
- Menerapkan pendekatan belajar yang berfokus pada siswa.
- Berkemampuan untuk fokus pada target maupun sasaran.
- Aktif dalam memotivasi dan memimpin orang lain dalam kelompok.
- Kekuatan mental yang kuat dan stabil secara emosional.
- Memiliki jiwa kepemimpinan dan bisa mengambil keputusan secara mandiri.
- Dapat mempelajari hal baru, dapat menerima saran, senantiasa berkembang dan meningkatkan diri.
- Komunikasi yang baik dan efektif.
- Memiliki pengalaman membimbing orang lain.
- Berperilaku sesuai dengan norma dan etika.
Proses Mendaftar Program Guru Penggerak
Setelah mengetahui pengertian guru penggerak serta kriteria yang harus dipenuhi jika ingin mendaftar. Selanjutnya, akan dibahas bagaimana proses untuk mendaftar program ini. Terutama, bagi Anda yang merupakan seorang guru dan merasa sudah memenuhi kriteria di atas.
Proses pendaftaran program ini, dimulai dari pembukaan program dan pengumumannya. Anda yang berminat bisa mengirimkan CV dan essay sesuai dengan ketentuan yang diberikan oleh panitia. Jika lolos, maka akan melewati tahap kedua yaitu wawancara dan simulasi pengajaran.
Proses tidak berhenti sampai sana, jika Anda sudah melewati dua tahap di atas. Anda akan mengikuti program pendidikan kepemimpinan. Program ini bernama Pendidikan Guru Penggerak yang akan dilakukan selama 6 bulan lamanya.
Kegiatan ini meliputi berbagai kegiatan baik secara online maupun offline. Berupa lokakarya, konferensi, pendampingan, pemberian materi, dan berbagai kegiatan lainnya. Selama menjalani program ini, bukan berarti Anda lepas dari tugas mengajar.
Anda sebagai guru harus tetap menjalankan tugas sebagai guru selama program. Karena itu, bisa dibilang tanggung jawab dari mengikuti program ini sangat besar. Setiap guru akan mengikuti program ini pada domisilinya masing-masing.
Baca juga:
- Pengertian K3LH, Kepanjangan, Ciri-ciri dan Tujuannya Lengkap
- Arti Singkatan WYATB, GBU dengan Penjelasannya Lengkap
- Spiritual Adalah: Pengertian, Ciri-Ciri dan Contoh Kebutuhan Spiritual
Hasil yang Diharapkan dari Guru Penggerak
Program ini dilakukan tentu saja bukannya tanpa harapan. Tentu saja, ada hasil dan ekspektasi tertentu yang diharapkan dari para guru penggerak. Jika Anda menjadi seorang guru penggerak, berikut adalah berbagai hasil dan target yang diharapkan bisa Anda raih selama menjalankan program:
- Menjadi pemimpin dan pengembang untuk mewujudkan visi serta misi sekolah. Dengan keberpihakan pada para siswa dan selalu relevan dengan kebutuhan masyarakat di sekitar sekolah maupun secara keseluruhan.
- Melakukan kolaborasi dengan masyarakat dan orang tua siswa agar menciptakan kondisi belajar yang ideal bagi para siswa. Serta untuk mewujudkan jiwa kepemimpinan siswa dalam sekolah.
- Dewasa secara moral, spiritual, emosi dan menerapkan kode etik sebagai guru dalam berperilaku.
- Melakukan perancangan, refleksi dan evaluasi terhadap pembelajaran yang dilakukan. Dalam fokusnya adalah siswa dan melibatkan para orang tua siswa di dalamnya.
- Memberi motivasi untuk guru lain agar bisa mengembangkan kualitas pengajarannya.
- Meningkatkan kualitas belajar dan mengajar yang ada di sekolah.
- Memperbaiki sistem dan mengorientasikan pendidikan agar lebih fokus pada siswa.
Hasil-hasil yang disebutkan adalah hasil secara umum yang diharapkan agar bisa dicapai oleh seorang guru penggerak. Guru penggerak akan dibekali pengetahuan dan kemampuan agar bisa mewujudkan hasil yang disebutkan di atas.
Sekarang Anda sudah mengetahui pengertian guru penggerak sampai dengan kriteria dan hasil yang diharapkan. Jika Anda adalah seorang guru dan ingin menjadi pionir dalam kemajuan pendidikan sekolah Anda. Maka, Anda bisa menjadi bagian dari program ini dan menjalankannya.
Posting Komentar untuk "Pengertian Guru Penggerak, Kriteria dan Tujuan Programnya"