Tujuan Utama Merevisi Teks Hasil Observasi Adalah? Ini Jawabannya
Kamu pasti pernah menemukan soal “Tujuan utama merevisi teks hasil observasi adalah…”. Soal seperti ini wajar jika kamu temukan karena dalam bahasa Indonesia, teks hasil observasi adalah salah satu materi yang penting kamu pelajari.
Tidak hanya pengertian dan cirinya, kamu pun harus tau apa tujuan utama merevisi hasil teks observasi tersebut. Lantas, apa jawaban dari soal tersebut?
Berikut Jawaban dari Tujuan Utama Merevisi Teks Hasil Observasi Adalah
Tujuan utama merevisi teks hasil observasi adalah…
Menambah panjang
Menyempurnakan struktur dan kaidah
Memperbarui data
Mempertajam analisis
Mempercanggih diksi
Jadi, jawaban dari tujuan utama merevisi teks hasil observasi adalah B. Menyempurnakan struktur dan kaidah. Mengapa? Inilah pembahasan selengkapnya mengenai soal ini.
Pengertian Teks Hasil Observasi
Pada dasarnya, teks laporan hasil observasi atau teks hasil observasi adalah teks yang berisi penjabaran umum atau laporan mengenai sesuatu yang berdasarkan dari hasil pengamatan lapangan.
Melansir dari KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia), teks laporan hasil observasi adalah naskah yang berisi kata-kata asli dari penulis. Artinya, teks ini bisa berisi penggambaran atau deskripsi penulis atas berbagai hal.
Kaidah kebahasaan dalam teks laporan hasil observasi terbagi menjadi 5. Mulai dari menggunakan kata frasa nomina, menggunakan verba relasional, menggunakan kata penghubung, memakai istilah keilmuan, dan menggunakan kalimat utama.
Mulai dari penggambaran suatu benda, hewan, tumbuh-tumbuhan, atau bahkan peristiwa tertentu. Pada implementasinya, fungsi atau tujuan adanya teks laporan hasil observasi adalah untuk melaporkan hasil pengamatan penulis.
Akan tetapi, fungsinya tidak hanya itu saja. Teks laporan ini pun memiliki fungsi lain seperti berikut:
- Menjadi dokumentasi hasil pengamatan
- Menjelaskan mengenai latar belakang dari keputusan, penyelesaian masalah, dan penyusunan kebijakan
- Melaporkan tanggung jawab dari peneliti atas data yang sudah diamati
- Dan bisa menjadi sumber data mengenai suatu benda atau fenomena tertentu. Dimana data ini sesuai dengan fakta yang sudah ada di lapangan.
Arti Merevisi Teks Hasil Observasi
Seperti yang telah dibahas sebelumnya, tujuan utama merevisi teks hasil observasi adalah untuk menyempurnakan struktur dan kaidah kebahasaan. Artinya, peneliti akan melakukan proses peninjauan kembali pada data hasil observasi.
Dari data observasi yang telah peneliti kumpulkan, kemudian akan melalui proses pengolahan dengan sejumlah metode ilmiah. Baru dari situ peneliti akan menyusunnya menjadi sebuah laporan dengan data yang valid.
Struktur Teks Laporan Hasil Observasi
Ketika menyusun sebuah teks laporan hasil observasi, ada struktur yang harus kamu patuhi dan penuhi. Hal ini menjadi sangat penting agar laporan yang kamu buat bisa menjadi data yang valid dan sesuai struktur yang berlaku.
Inilah beberapa struktur tersebut:
1. Judul
Penulisan judul akan berisi mengenai informasi dan hasil observasi yang sedang kamu lakukan.
2. Pernyataan Umum
Pada paragraf pertama dan sebagai pembuka, kamu harus membuat pernyataan umum. Di dalam pernyataan ini kamu harus menuliskan latar belakang atau asal usul mengenai objek yang akan kamu amati atau observasi.
3. Deskripsi Bagian dan Manfaat
Setelah itu, kamu pun harus membuat deskripsi bagian dan manfaat dalam teks laporan hasil observasi. Nantinya bagian deskripsi ini bertujuan untuk memberi pemahaman kepada pembaca mengenai objek yang sedang diamati.
4. Kesimpulan
Terakhir adalah bagian kesimpulan yang menjadi akhir laporan hasil observasi. Kesimpulan ini akan berisi soal inti atau garis besar dari laporan pengamatan yang sudah kamu lakukan.
Baca juga:
- Jelaskan Pengertian HAM Menurut UU No 39 Tahun 1999! Berikut Jawabannya
- Menurut Konsep Geografis Pengertian Ruang Adalah? Ini Jawabannya
- Produk yang Dihasilkan Selain Produk Utama Merupakan Pengertian dari? Ini Jawabannnya
Cara Menyusun Teks Laporan Hasil Observasi
Inilah beberapa cara untuk menyusun teks hasil observasi:
- Tentukan dulu objek atau fenomena apa yang ingin kamu amati. Fenomena dan objek ini bisa sangat beragam tergantung apa yang ingin diamati. Bisa berupa tumbuhan, hewan, benda, percobaan atau eksperimen, bahkan bisa berupa fenomena alam tertentu
- Kemudian lakukan pengamatan dahulu
- Buat kerangka laporan hasil observasi
- Tentukan judul sesuai dengan hasil pengamatan yang sudah kamu lakukan sebelumnya
- Susun mulai pada bagian pembuka di awal laporan
- Baru susun bagian isi laporan berdasarkan hasil pengamatan yang telah kamu lakukan dari awal sampai dengan akhir
- Buat kesimpulan dan penutup.
Demikian artikel mengenai tujuan utama merevisi teks hasil observasi beserta penjelasan lengkapnya. Semoga dengan membaca artikel ini, kamu bisa menjawab pertanyaan yang diajukan ya!
Posting Komentar untuk "Tujuan Utama Merevisi Teks Hasil Observasi Adalah? Ini Jawabannya"